Fahri Hamzah Sebut Teroris Tak Beragama, Netizen: Wong KTPnya Islam Kok Dibilang Gak Beragama

Fahri Hamzah (Foto: Kompas.com)

NASIONAL, mediakita.co – Politisi Partai Gelora Fahri Hamzah menyebut teroris yang meledakkan diri di depan Gereja Katedral Makassar goblok karena tidak sabaran meledakkan diri.

Menurut Fahri seharusnya teroris itu meledakkan diri di Bulan Ramadhan yang tinggal 17 hari lagi agar pahalanya digandakan.

‘Kenapa gak bunuh diri Di bulan Ramadhan kan pahala digandakan.17 hari lagi. Gak sabar amat. Goblok aja teroris ini!’ cuit Fahri Hamzah melalui akun twitter miliknya https://twitter.com/Fahrihamzah

Selain itu mantan punggawa PKS itu menyebut teroris itu tak beragama. Karena itu ia memohon kepada aparat agar tak menyebutnya mereka menggunakan Bahasa Arab sepeti Jamaah, Anshar, dll. Fahri mengusulkan agar cukup disebut teroris saja.

‘Maka saya percaya teroris itu gak beragama. Saya mohon aparat gak usah lagi sebut mereka pakai bahasa arab. Jamaah, Anshar, dll. Plis sebut mereka teroris! Cukup!’ cuitnya lagi.

Bacaan Lainnya

Cuitan Fahri tersebut direspon beragam oleh warga net. Salah satunya berasal dari Heri Yustendi pemilik akun twitter https://twitter.com/HYustendi yang tidak setuju dengan pernyataan Fahri.

‘Wong KTP nya aja ISLAM kok dibilang teroris ga beragama, lagian kalo mati pun juga di lakukan shalat jenasah..Bilang saja kalo kamu lagi brainwash netizen juga…’ cuitnya.

Ada pula Jawara Jampang pemilik akun https://twitter.com/jawara_jampangs menyebutkan bahwa narasi Fahri tersebut mengarah ke salah satu agama.

‘Narasi Om @FahriHamzah sudah menjurus ke salah satu agama, ‘Ramadhan kan pahala digandakan’ cuitnya.

Pernyataan sebaliknya diungkapkan  oleh Devilicious https://twitter.com/d3vilicious yang menyebut bahwa justru kebanyakan dari mereka yang tidak beragama yang tidak menyakiti sesamanya mahluk hidup.

‘Justru kebanyakan orang yg TIDAK PUNYA AGAMA ndak bakal mau menyakiti sesama mahluk hidup. Kaum yg tak beragama bahkan tidak percaya adanya Tuhan (yg saya kenal) kebanyakan sangat baik hati, suka nolong, caring terhadap sesama, binatang, dan lingkungan’ tulisnya.

Selain Fahri hampir semua yang menyatakan sikap termasuk pemerintah menyebut aksi teroris bukanlah perilaku orang beragama atau tidak ada hubungannya dengan agama tertentu. (prb/mediakita.co)

 

Pos terkait