PEMALANG, mediakita.co- Balai Desa Jebed Utara terbakar. Kejadian kebakaran berlangsung cepat, Jum’at (14/1/2022).
Api timbul karena pembakaran sampah dibelakang balai desa. Api Kemudian menyambar kantor desa.
Retno, warga sekitar, menuturkan, balai desa terbakar pada petang hari.
“Jam 17.30 muncul kepulan asap dari belakang. Terus selang setengah jam balai desa kebakaran,” tuturnya.
Saat balai desa mulai terbakar, dirinya lantas menelpon kepala desa untuk melaporkan kejadian. “Saya ambil inisiatif telepon bu kades, lepas itu beliau langsung ke lokasi (balai desa),” kata Retno.
Sementara itu, Kepala UPTD (Unit Pelaksana Teknis Dinas) Pemadam Kebakaran, Diar Hendrayatno, mengungkapkan, pihaknya langsung bergegas memadamkan api.
“Begitu laporan diterima, petugas langsung datang. Api akhirnya padam jam 8 malam,” ungkapnya.
Terkait kerugian yang dialami, ditaksir sebesar 100 juta rupiah.
Oleh: Arief Syaefudin