ajibpol
NASIONAL

Fakta-Fakta ‘Viral Blast Global’

NASIONAL, mediakita.co-‘Viral Blast Global’ yang viral diperbincangkan oleh banyak orang. Hal ini berawal atas pengakuan salah seorang pendiri perusahaan tersebut, Kamis (24/2/2022).

Pada tanggal 14 Februari 2022, yang bertepatan juga dengan perayaan hari kasih sayang, pria bernama Putra Wibowo membuat pengakuan yang mengguncangkan. Dirinya mengakui telah melakukan perbuatan tindak pidana penipuan, pengakuan ini diungkapkan lewat sebuah surat elektronik (e-mail).

Viral Blast Global‘ sempat menjalin kerjasama dengan beberapa tim elite sepakbola di Indonesia. Daftar tim yang pernah disponsori, yaitu Persija Jakarta, Bhayangkara FC, PSS Sleman dan Madura United.

‘Viral Blast Global’ memiliki banyak website. Tercatat di Kementerian Komunikasi dan Informatika ada 7 (tujuh) website yang berafiliasi dengan ‘Viral Blast Global.’

‘Viral Blast Global’ memiliki robot trading yang diberi nama ‘Smart Avatar.’ Semula, robot trading ini beroperasi di luar negeri dan menjanjikan keuntungan bagi para member.

Badan hukum yang menaungi ‘Viral Blast Global’ adalah PT Trust Global Karya. Beralamatkan di Kota Surabaya.

Baca Juga :  Lagu Indonesia Raya diciptakan di Randudongkal, Pemalang?

Diketahui, member ‘Viral Blast Global’ ada 4 (empat) tingkatan. Tingkat paling awal dimulai deposit sebanyak 1.00 US Dollar (16,5 juta Rupiah) dan yang termahal diangka 309 juta Rupiah atau setara 20.000 US Dollar.

 

Oleh: Arief Syaefudin

Artikel Lainnya