PEMALANG, mediakita.co- Sekelompok masyarakat yang menamakan dirinya sebagai AMPERA (Aliansi Masyarakat Pemalang Raya) gelar aksi demonstrasi. Mereka menyuarakan tentang kerusakan jalan yang terjadi, Senin (23/5/2022).
Aksi dilakukan di dua tempat. Pertama, di depan pendopo Kabupaten Pemalang dan tempat selanjutnya di gedung DPRD.
Dua orang perwakilan masa aksi menyampaikan orasinya. Keduanya secara bergantian membacakan aspirasi dan tuntutan yang telah disiapkan.
“Jalan mulus adalah janji kampanye yang belum terealisasi. Saat ini dimana-mana jalan masih rusak,” ujar Heru Kundhimiarso.
Masa aksi juga meminta Pemkab (Pemerintah Kabupaten) Pemalang memberikan solusi atas kondisi jalan yang ada.
“Tolong berikan solusi, jangan cuma ditambal saja. Kalau ditambal dua bulan rusak lagi,” katanya.
Masa AMPERA pun menyatakan, tidak memprovokasi masyarakat. Sebab, kondisi jalan yang ada (rusak) merupakan sebuah realitas.
“Kami sedang tidak memprovokasi, kami hanya menyampaikan fakta. Fakta bahwa jalan di Pemalang rusak itu benar adanya,” ucap Andi Rustono.
Aksi, diwarnai dengan pembakaran ban. Kemudian masa aksi bergerak menuju kantor DPRD Pemalang.
Oleh: Arief Syaefudin