PEMALANG, mediakita.co- Perusahaan plat merah milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pemalang, Perumda Air Minum Tirta Mulia berikan inovasi layanan. Terbaru, pelanggan dapat melakukan pembayaran prabayar, Selasa (7/6/2022).
Sistem pembayaran prabayar diluncurkan guna memudahkan pelanggan. Utamanya untuk mengontrol pemakaian air.
Nantinya pelanggan yang akan memakai layanan prabayar terlebih dahulu membeli token. Pilihan token ada dua macam, yaitu nominal 50 ribu dan 100 ribu.
Token pun sudah tersedia di mitra pembayaran yang telah bekerjasama. Selain itu, dapat dibeli di kantor pelayanan Perumda Air Minum Tirta Mulia Kabupaten Pemalang.
Beberapa keuntungan adanya sistem prabayar ini adalah kontrol penggunaan ada di pelanggan, pemakaian air dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan tidak ada denda serta privasi pelanggan lebih aman.
Layanan prabayar juga sebuah solusi atas permasalahan keterlambatan pembayaran. Harapannya tidak ada lagi tunggakan tagihan layanan.
Sistem prabayar terlebih dahulu diujicobakan di kawasan perumahan baru di wilayah Kecamatan Pemalang. Meteran prabayar sendiri menggunakan digital.
Acara peluncuran dihadiri oleh Wakil Bupati Pemalang, Mansur Hidayat. Serta para direktur PDAM/Perumda Air Minum di wilayah Provinsi Jawa Tengah.
Oleh: Arief Syaefudin