PEMALANG, mediakita.co- Tim sepak bola Kabupaten Pemalang yang akan berlaga di ajang Porprov Jawa Tengah langsung bergerak cepat pasca pendaftaran. Bahkan akan melakukan uji tanding melawan tim PSIS Semarang.
Sebagai informasi, tanggal 16 November mendatang akan dimulai babak pra kualifikasi Porprov Jawa Tengah. Diikuti oleh tim di eks Karesidenan Pekalongan.
Saat ini, juga telah dilakukan sejumlah persiapan. Salah satunya dengan menggelar seleksi pemain.
“Hari ini kami melakukan seleksi pemain. Setelah itu, barulah melakukan uji tanding,” kata Heru Kundhimiarso, Manajer Tim.
Uji tanding melawan tim PSIS Semarang rencananya berlangsung di Stadion Mochtar, Pemalang.
“Kami juga mengagendakan uji coba melawan PSIS Semarang. Pertandingan akan digelar hari Jumat 11 November,” ujar manajer tim Pemalang ini.
Dalam proses seleksi pemain, mendapatkan hasil sebanyak 24 pemain lolos dan bergabung ke tim.
Oleh: Arief Syaefudin