PEMALANG, mediakita.co- Perusahaan BUMD (Badan Usaha Milik Daerah) PT Aneka Usaha Kabupaten Pemalang segera akan melangsungkan RUPS (Rapat Umum Pemegang Saham).
Kepastian adanya RUPS didapatkan dari pemegang saham dalam hal ini Pemerintah Kabupaten Pemalang.
“Iya nanti ada rencana kesitu (RUPS). Untuk jadwal pastinya akan kami kabarkan,” tutur Plt Bupati, Mansur Hidayat kepada mediakita.co melalui pesan instan WhatsApp, Selasa (7/2/2023).
Saat ditanya lebih lanjut mengenai materi RUPS, Plt Bupati Pemalang ini tidak memberikan penjelasan lebih dalam. Dirinya hanya menjawab singkat.
“Nanti ya dikabari,” jelasnya.
Berdasarkan informasi yang dihimpun mediakita.co, salah satu agenda RUPS membahas restrukturisasi perusahan. Nantinya, akan ada perubahan dalam struktur komisaris.
Sementara itu, saat dikonfirmasi mediakita.co melalui sambungan telepon, Direktur Utama PT Aneka Usaha Kabupaten Pemalang, Eko Hari Karyanto, pihaknya belum mengetahui hal apa saja yang dibahas dalam RUPS.
“Waduh kalau itu (RUPS) saya tidak paham. Karena, ranahnya pemegang saham,” ucapnya.
Jajaran direksi perusahaan pun menyerahkan nasibnya kepada pemegang saham.
“Kita sendiri belum tahu nasib kita seperti apa. Semuanya bergantung pada pemegang saham,” ujar Dirut PT Aneka Usaha Kabupaten Pemalang ini.
Oleh: Arief Syaefudin