ajibpol
POLITIK

Inilah 50 Nama yang Bakal Duduk di Kursi DPRD Pemalang Periode 2024-2029

PEMALANG, mediakita.co- Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024, telah menyelesaikan rekapitulasi suara di tingkat daerah. Nama-nama yang akan duduk di kursi parlemen tingkat daerah telah mengerucut.

Di Kabupaten Pemalang sendiri, kursi legislatif tersedia 50 kursi yang terbagi di 6 daerah pemilihan (dapil).

Berdasarkan rekapitulasi di tingkat kabupaten, calon legislatif (caleg) yang mendapatkan suara tertinggi di masing-masing partai sudah diketahui.

Sejumlah petahana pun ada yang berguguran dan ada pula yang bertahan. Nama-nama baru juga tak mau kalah, bahkan ada 1 nama baru yang perolehan suaranya tertinggi di Kabupaten Pemalng.

Menurut Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pemalang, Agung Budi Nugroho, tingkat partisipasi pemilih tergolong sudah cukup baik.

“Tingkat partisipasi, kehadiran sudah bagus. Kurang lebih tercatat 70 persen, pemilih di Pemalang menggunakan hak pilihnya,” ujarnya, Sabtu (2/3/2024).

Di Pemalang, PDI Perjuangan masih mempertahankan hegemoninya, dengan perolehan 12 kursi dan disusul PKB 11 kursi. Sedangkan posisi pemenang ketiga dan keempat diduduki oleh Partai Gerindra dan juga Partai Golkar.

Keempat partai politik tersebut, merupakan akan menempatkan kadernya di kursi pimpinan dewan. Ketua DPRD Pemalang menjadi milik PDI Perjuangan, wakil ketua I PKB, wakil ketua II Partai Gerindra dan wakil ketua III Partai Golkar.

Baca Juga :  Ini Kriteria Sekda Idaman Plt Bupati Pemalang

Berikut adalah 50 nama yang akan menjabat di DPRD Pemalang periode 2024-2025, antara lain:

Dapil 1:

– Aris Ismail, Partai Golkar, 7.577 suara;

– Heru Kundhimiarso, PKB, 6.587 suara;

– Agus Sukoco, PDI Perjuangan, 5.837 suara;

– Subandi Syuhada, PKB, 5.821 suara;

– Mahbub Djunaidi, PPP, 5.747 suara;

– Irma Suryani, PKS, 5.653 suara;

– Fahmidh Dhuha, Partai Gerindra, 3.830 suara.

 

Dapil 2:

– Wandias Purnomo, Partai Golkar, 8.433 suara;

– Rinaldi Firdaus Kautsar, PDI Perjuangan, 6.608 suara;

– Arif Lukman Muslim, PDI Perjuangan, 6.507 suara;

– Sri Hartati, Partai Gerindra, 5.290 sura;

– Noor Rosyadi, PKB, 3.821 suara;

– Solichin, PKS, 3.807 suara;

– Agus Mustahim Billah, PPP, 3.786 suara.

 

Dapil 3:

– Fahmi Hakim, PPP, 8.492 suara;

– Ajeng Triyani, PKB, 8.252 suara;

– Rizaldi Rais Handyani, PKB, 6.936 suara;

– Eli Riyanti, PDI Perjuangan, 6.078 suara;

– Lulit Agusti Kurnia, Partai Gerindra, 5.480 suara;

– Bambang Setijono, PDI Perjuangan, 5.357 suara;

– Daliwan, PKS, 5.192 suara;

– Zahindun Al Halim, Partai Golkar, 3.750 suara.

 

Dapil 4:

– Slamet Ramuji, PKB, 9.431 suara;

Baca Juga :  Gempa Susulan 5.09 Magnitudo Terjadi di Maluku Utara

– Abdul Muhaimin, PKB, 9.194 suara;

– Siswanto, Partai Golkar, 8.322 suara;

– Nuryani, PDI Perjuangan, 7.468 suara;

– Adi Wirarso, PAN, 7.430 suara;

– Wardoyo, Partai Gerindra, 7.198 suara;

– Anita Handayani, Partai Golkar, 6.995 suara;

– Martono, PDI Perjuangan, 6.709 suara;

– Kasminto, PPP, 5.890 suara.

 

Dapil 5:

– Indianto, PDI Perjuangan, 7.891 suara;

– Yaningsih, PPP, 7.255 suara;

– Muhammad Akmal, PKS, 6.536 suara;

– Ma’mun Riyad, PKB, 5.928 suara;

– Susi Herningtyas, Partai Gerindra, 5.660 suara;

– Rifatur Rosidah, Partai Gerindra, 5.148 suara;

– Linda Dwi Bhuana Putri, PDI Perjuangan, 5.059 suara;

– Mokhamad Safii, PPP, 4.897 suara;

– Wasisto, PDI Perjuanga, 4.208 suara;

– Subur Musoleh, PKB, 3.738 suara;

– Imam Mutaqin Al-Alimi, Partai Golkar, 3.182 suara.

 

Dapil 6:

– Azka Amanazar, PKB, 13.262 suara;

– Rina Tiyastuti, PKS, 7.846 suara;

– Hepi Priyanto, Partai Golkar, 7.298 suara;

– Nur Afna Istiqomah, PDI Perjuangan, 6.126 suara;

– Ida Mulyani, Partai Gerindra, 6.117 suara;

– Mukhtarudin, PKB, 5.789 suara;

– Dwi Laksari, PDI Perjuangan, 5.212 suara;

– Khodori, PPP, 4.658 suara.

 

Oleh: Arief Syaefudin

Artikel Lainnya