ajibpol
PEMALANGPOLITIK

Sosok Dokter Ini Siap Maju dalam Pilkada Pemalang

POLITIK, mediakita.co- Dokter (dr.) Darmanto, telah menyatakan diri siap maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Pemalang.

Dirinya bakal maju dalam gelanggang kontestasi apabila masyarakat mengendaki.

“Kalau memang masyarakat mehendaki saya dan juga memberikan amanat untuk saya ikut maju dalam kontestasi, maka Insya Allah saya akan siap maju,” ujarnya melalui ponsel kepada mediakita.co, Sabtu (15/6/2024).

Menurutnya, sebagai warga Pemalang, tentunya ingin ikut berpartisipasi dan berkontribusi dalam kemajuan daerah.

“Tentu, semua orang ingin berkontribusi terhadap kemajuan daerahnya. Dengan segala potensi yang dipunyai, pasti ingin berperan bagaimana memajukan Kabupaten Pemalang,” tuturnya.

Secara spesifik, dirinya ingin memberikan pengabdian yang terbaik untuk kabupaten yang memiliki moto ‘IKHLAS’ ini.

“Dalam kedudukan apapun, pastinya kita ingin memberikan yang terbaik bagi Pemalang,” jelasnya.

Berkaitan Pilkada Pemalang, ia menyerahkan sepenuhnya pada partai-partai, sebab mereka yang punya hak untuk mengajukan pasangan calon.

“Kaitan kontestasi (Pilkada Pemalang), tentu saya tidak masuk terlalu dalam, Karena yang punya ranah untuk komunikasi dan hak mengajukan calon itu ya partai-partai. Tentu, nantinya yang akan dipertimbangkan oleh partai adalah sejauh mana tingkat elektabilitas dan popularitasnya, berpotensi untuk memenangi pilkada, itulah yang akan dipilih oleh partai,” ucapnya.

Baca Juga :  Ini Pesan Kadin Untuk Menperin dan Mendag Baru

Pihaknya juga menyatakan jika komunikasi kepada semua para bakal calon bupati yang telah muncul ini berjalan dengan baik. Dirinya siap jika dipasangkan dengan siapapun.

“Dengan semua calon yang selama ini sudah muncul itu baik. Dengan siapapun saya siap, kembali lagi itu semua partai yang akan memutuskan” ungkapnya.

Sebagai informasi, dr. Darmanto memiliki kedekatan khusus dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS), hal ini dibuktikan dengan istrinya menjadi Anggota Fraksi PKS DPRD Pemalang.

 

Oleh: Arief Syaefudin

Artikel Lainnya