Ada Tangkap Tangan di Kemenhub, Diduga Pungli

ilustrasi-tangkap-tangan
ilustrasi-tangkap-tangan

mediakita.co – Penggerebekan dilakukan di Kantor Kementerian Perhubungan, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Selasa, 11 Oktober 2016. Penggerebekan itu disebut-sebut merupakan operasi tangkap tangan yang dilakukan oleh pihak kepolisian.

Diduga tangkap tangan itu terkait dengan adanya pungutan liar yang berada di Kementerian Perhubungan. Saat ini, sejumlah aparat dari Kepolisian telah berada di lokasi.

Tampak di antaranya adalah Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal M. Iriawan yang juga hadir di Kantor Kementerian Perhubungan. Namun dia masih enggan memberikan komentar terkait dengan tangkap tangan tersebut.

” Nanti saja ya,” kata Iriawan. Seperti dilansir dari viva.co.id

Sejumlah pihak dari Kementerian Perhubungan juga terlihat sudah hadir di lokasi. Namun mereka juga enggan berkomentar terkait dengan peristiwa itu.

Bacaan Lainnya

Berdasarkan informasi, terdapat setidaknya dua orang yang turut ditangkap dalam tangkap tangan itu. Namun belum diketahui secara pasti dasar penangkapan itu. Disebut-sebut, tangkap tangan itu terkait dengan adanya pungutan liar terkait perizinan.

Sumber : viva.co.id

Redaksi : mediakita.co

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.