PEMALANG, mediakita.co- Wilayah pesisir utara Pulau Jawa saat ini sedang dihantam banjir rob. Tak terkecuali di Kabupaten Pemalang yang juga mengalami hal serupa, Jumat (27/5/2022).
Banjir rob menggenangi ribuan rumah di beberapa desa. Desa terdampak paling besar ada di Desa Pesantren Kacamatan Ulujami.
Dengan kondisi tersebut, tentu sarana air bersih menjadi hal pokok. Keperluan mendasar seperti, MCK (Mandi, Cuci, Kakus) dan untuk mencukupi kebutuhan di dapur umum.
Perusahaan plat merah milik Pemerintah Kabupaten Pemalang, Perumda Air Minum Tirta Mulia turun melakukan aksi nyata dengan memberikan suplai air bersih.
“Karena kami bergerak di usaha air bersih, maka akan kami backup penuh kebutuhan air bersih. Sekaligus juga kebutuhan air minum dalam kemasan kami berikan juga,” terang Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Mulia, Slamet Efendi.
Selain bantuan air, Perumda Air Minum Tirta Mulia memberikan bantuan lain berupa ratusan kardus mie instan. Hal ini dilakukan untuk membantu mencukupi stok bahan pokok para warga yang terdampak banjir rob ini.
“Kami juga memberikan mie instan untuk warga yang kena rob. Total bantuan mie instan ada 100 dus,” ujar Slamet Efendi.
Penyerahan bantuan dilaksanakan pada hari Kamis, (26/5/2022). Hadir mewakili, yaitu Kepala Divisi Logistik Perumda Air Minum Tirta Mulia, Atik Purwaningsih.
Oleh: Arief Syaefudin