PEMALANG – Sejumlah pemudik yang telah mencoba jalan tol fungsional dari Brebes hingga Gringsing mengeluhkan kondisi lapangan yang berdebu dan
bergelombang, bahkan saat Bupati Pemalang H Junaedi dan Kapolres Pemalang AKBP Agus Setyawan HP juga menyaksikan secara langsung kondisi
tersebut.
“Jalannya bergelombang dan berdebu, tapi cukup lengang sehingga cukup nyaman tapi dengan kecepatan antara 40-50 Kilometer saja,”tandas Edi
pemudik asal Temanggung saat melintas di Pemalang, Selasa (20/6).
Kondisi jalan berdebu pun sempat diatasi petugas dengan melakukan penyemprotan dari mobil tangki, bahkan tidak tanggung-tanggung 8 unit
dikerahkan untuk melakukan penyiraman sepanjang hari.
Menurut Kbo Lantas Polres Pemalang Iptu Heru Irawan, penyiraman dilakukan secara situasional melihat kondisi yang ada. Bisa satu jam sekali, 2
jam sekali atau bahkan lebih.(Yugi)