ajibpol
PEMALANG

Berpotensi Menganggu Kamtibmas, Konser Denny Caknan Pindah Lokasi

PEMALANG, mediakita.co- Konser penyanyi Denny Caknan yang sedianya bertempat di GCC (Gandulan Culinary Center) terpaksa harus dipindahkan. Hal ini dikarenakan pertimbangan kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat), Kamis (11/8/2022).

Terbaru, lokasi konser dipindahkan ke ballroom salah satu hotel berbintang di Kabupaten Pemalang. Konser akan dimulai dari pukul 18.30 WIB.

Acara, diselenggarakan oleh Diskoperindag (Dinas Koperasi, UMKM, Perindustrian dan Perdagangan) Kabupaten Pemalang. Juga menggandeng salah satu event organizer setempat.

Flyer Digital Acara GCC Fest
Flyer Digital Acara GCC Fest

Saat dimintai keterangan oleh mediakita.co, Kepala Diskoperindag Pemalang, Hepi Priyanto, pemindahan tempat konser dilakukan setelah pihaknya berkoordinasi dengan aparat kepolisian.

“Acara konser Denny Caknan berjalan, namun demikian dipindahkan lokasinya demi menjaga ketertiban umum. Sesuai arahan Polres Pemalang, konser lebih baik ditempat indoor maka dipindahkan ke RCC (Regina Convention Center),” terangnya pada mediakita.co.

Namun demikian, bintang tamu (Denny Caknan) akan menyempatkan diri hadir ke GCC. Untuk menyapa para penggemarnya.

“Artis (Denny Caknan) akan tetap hadir ke GCC. Akan makan disana sekaligus menyapa fansnya dan juga mengikuti kegiatan GCC Fest 2022,” kata Kepala Diskoperindag, Hepi Priyanto.

Baca Juga :  Bupati Pemalang Lantik 7 Pejabat Eselon II Baru

Sementara itu, pihak EO konser, menginformasikan, penonton yang hendak menonton konser Denny Caknan terlebih dahulu melakukan verifikasi di GCC.

“Lokasi open gate tiket ada di GCC Fest Pemalang. Sebelum masuk venue konser, tiket harus mendapatkan stempel oleh panitia,” tulisannya dalam akun resmi penyelenggara konser di media sosial Instagram.

Imbas pemindahan lokasi konser pun dikeluhkan para pelapak. Bahkan ada yang kecewa.

Informasi yang dihimpun mediakita.co, untuk mendapatkan lapak di GCC Fest harus membayar uang sewa dalam jumlah tertentu.

“Jujur kecewa, karena pemberitahuan ke kami mendadak. Apalagi kami sudah membayar untuk sewa lapak, akhirnya dari pihak penyelenggara EO mengembalikan 35 persen uang yang sudah kami bayarkan,” ujar salah satu pelapak yang enggan disebutkan namanya.

 

Oleh: Arief Syaefudin

Artikel Lainnya