Gaji Tak Penuh, Ratusan Karyawan PT Cahaya Timur Garmindo di Pemalang Demo.

PEMALANG, mediakita.co – Ratusan karyawan pabrik PT Cahaya Timur Garmindo di Kelurahan Beji, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang Jawa Tengah menggelar unjuk rasa, Senin (10/8/2020) malam.

Unjuk rasa tersebut sempat diwarnai kericuhan hingga Pihak dari kepolisian langsung mendatangi ke lokasi kejadian untuk berjaga.

Berikut fakta-fakta mengenai unjuk rasa karyawan pabrik di Pemalang:

Unjuk rasa dilakukan lantaran karyawan hanya menerima separuh gaji dari yang seharusnya mereka terima. Tanpa pemberitahuan, karyawan hanya menerima 50 persen besaran upah.

Menurut salah seorang karyawan, yang tidak mau disebutkan namanya, mengakui bahwa selama dua bulan terakhir gaji yang diterima tidak full, bahkan sempat ada pemotongan yang dilakukan oleh pihak perusahan, tapi tidak jelas terkait hal pemotongan tersebut.

Bacaan Lainnya

“Pada ngumpul protes karena tanpa kesepakatan gaji kami hanya diberikan separuh,” ungkap dia.

PT. Cahaya Timur Garmindo sudah berdiri selama 1 tahun, merupakan perusahan yang bergerak di bidang Garment, dan produksinya berupa baju atau kemeja. Namun semenjak Pandemi muncul perusahaan memproduksi baju untuk APD.

Hingga berita diturunkanya, mediasi antara para karyawan dengan Manajemen PT Cahaya Timur Garmindo masih berlangsung. Aparat kepolisian pun nampak turun menjaga keamanan guna mencegah adanya keributan. Dari pihak perusahaan, belum ada yang berhasil dikonfirmasi atau memberikan keterangan.

Penulis : Teguh Santoso

Pos terkait