Ketua PMI Morut Ferbriyanthi: Donor Darah Adalah Panggilan Jiwa dan Rasa Cinta Kepada Sesama

Ketua PMI Morut Febriyanthi dan Bupati Morut Delis Hehi menyaksikan aksi donor darah di Desa Pamberea)

MORUT, mediakita.co – Ketua Palang Merah Indonesia  Morowali Utara (PMI Morut) Ibu Febriyanthi mengatakan bahwa donor darah merupakan panggilan jiwa dan rasa cinta kepada sesama yang membutuhkan darah.

Hal itu diungkapkan Febriyanthi dalam pelaksanaan donor darah di Desa Pamberea Tomata, Kecamatan Mori Atas, Morut (17/7/2021).

“Apa yang dilakukan ini merupakan panggilan jiwa dan rasa cinta kepada sesama yang membutuhkan darah,” ujarnya Ketua PMI Morut Ibu Febriyanthi

Dalam kesempatan tersebut Ketua Febriyanthi juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada para pendonor, petugas kesehatan, dan berbagai pihak lainnya yang terlibat dalam aksi kemanusiaan tersebut.

‘Terima kasih kepada semua bapak/ibu para pendonor yang bersedia mendonorkan darahnya dan para petugas kesehatan serta semua yang terlibat dalam kegiatan kemanusiaan donor darah ini’ tutur Febriyanthi.

Bacaan Lainnya

Ferbriyanthi hadir dalam kegiatan tersebut didampingi pula suaminya Delis Hehi Jukarson Hehi yang merupakan Bupati Morut.

Hadir pula anggota DPRD Morut Epa fras Sambongi, Kepala Puskesmas Tomata Arif Paskal Pokonda dan Pdt. Grace Walewangko, STh.

Kegiatan yang dilakukan oleh PMI Morut tersebut berhasil mengumpulkan 55 kantong darah dari 70 orang terdaftar.

Mereka yang hadir mendonorkan darahnya dalam kegiatan tersebuta adalah Camat Mori Atas, Staf PT. Timur Jaya Indo Makmur Korola Estate, Staf PT Sinergi Perkebunan Nusantara, Mahasiswa UKSW yang sednag magang dan beberapa masyarakat umum.

Ketua PMI Morut berharap semakin banyak lagi masyarakat yang terpanggil mendonorkan darahnya sebagai wujud cinta kepada sesame sehingga kelangkaan darah untuk menolong sesama dapat teratasi dengan baik khususnya di Morut. (Prb/mediakita.co)

 

Pos terkait