KPU Gelar Simulasi untuk Pemilu 2019 di Bogor

Mediakita.co – Bogor – Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar simulasi pemungutan dan penghitungan suara di Bogor, Jabar. Simulasi digelar untuk penyelenggaraan Pemilu serentak tahun 2019.
Simulasi digelar di Kampung Kadumangu, Kelurahan Kadumangu, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jabar, Sabtu (30/9/2017) sejak pukul 07.30 WIB. Pantauan detikcom sampai pukul 10.00 WIB, sudah ada 122 dari 310 calon pemilih yang hadir.
Di pintu masuk, calon pemilih yang sudah datang membawa surat pemberitahuan pemungutan suara kepada pemilih, dibagikan nomor Daftar Pemilih Tetap (DPT). Tiga panitia di meja surat suara, tampak menjelaskan prosedur pemungutan suara kepada calon pemilih yang tengah mengantre di pintu masuk.
Di atas meja, terlihat lima surat suara, surat suara abu-abu untuk memilih presiden, kuning untuk caleg DPR, merah untuk caleg DPD, biru untuk caleg DPRD Banten, dan hijau untuk caleg DPRD Kabupaten Tangerang.
"Bapak-Ibu, perlu diketahui prosedur pemungutan suara, tunjukkan undangan C6 ke panitia. Nanti akan dicocokkan dengan nama di DPT. Apabila sudah cocok, silakan bapak ibu di kursi antrean. Nanti jika namanya dipanggil, ambil surat suara di meja ini," seru Ketua KPPS, Joko, Prawito di lokasi.

Suasana simulasi untuk Pemilu 2019 di BogorSuasana simulasi untuk Pemilu 2019 di Bogor Foto: Marlinda Oktavia Erwanti/detikcom

Di seberang meja surat suara, terdapat 5 bilik suara dengan model yang berbeda untuk DPT mencoblos kertas suara. Sedangkan di sisi kanan meja surat suara, terdapat 5 kotak suara transparan dengan model yang juga berbeda, yang diberi label sesuai dengan jenis surat suara.

Baca juga: KPU Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara untuk Pemilu 2019

Usai mencoblos dan memasukkan surat suara ke kotak suara, di pintu keluar pemilih akan didata oleh exit poll. Simulasi proses pemungutan suara digelar sejak pukul 07.30 sampai 13.00 WIB, setelah itu, panitia TPS akan menghitung jumlah perolehan suara. Sebelumnya, KPU telah menggelar simulasi tahap satu di Tangerang, Banten.

(dkp/dkp)

pemilu 2019
kpu
bogor

Dikutip dari Detik.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.