Headline

Kamis, 29 Januari 2026
ajibpol
PEMALANG

Pemkab Pemalang Pastikan Maksimal Tangani Bencana

PEMALANG, mediakita.co- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pemalang memastikan penanganan bencana hidrometerologi di sejumlah wilayah berlangsung maksimal.

Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Endro Johan Kusuma, menyatakan bahwa Pemkab Pemalang tidak membeda-bedakan penanganan bencana satu wilayah dengan wilayah yang lain.

Hal ini dibuktikan dengan penetapan status tanggap darurat bencana.

“Tanggap darurat sudah kita setup (siapkan) semua terkait dengan penanganan bencana,” ujarnya, Minggu (25/1/2026).

Di sejumlah wilayah terdampak bencana, Pemkab Pemalang menyiapkan upaya penanganan dan pascabencana.

“Evakuasi dilakukan, kemudian pembentukan dapur umum. Pascabencana, kita melakukan pembersihan, penormalan kembali jalur akses dan pemenuhan fasilitas kesehatan bagi warga,” kata PJ Sekda Pemalang.

Selain itu, pihaknya juga menggalang donasi bagi para Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan juga anggota keluarganya.

“Penggalangan donasi dari KORPRI, PKK, Dharma Wanita dan seluruh ASN di Pemkab Pemalang,” tuturnya.

Sebagaimana diketahui, Kabupaten Pemalang sedang dilanda bencana.

Sejumlah kecamatan di Pemalang terjadi bencana, seperti banjir dan tanah longsor.

 

Oleh: Arief Syaefudin

Baca Juga :  Pemkab Pemalang Siap Lakukan Operasi Pasar, Pasca Kenaikan Harga BBM

Artikel Lainnya

Indeks Berita Memuat...Tidak Adal Lagi Postingan.