Ramadhan Menjelang, Siskamling Diminta Untuk Digiatkan Kembali

Ramadhan Menjelang, Siskamling Diminta Untuk Digiatkan Kembali
Ramadhan Menjelang, Siskamling Diminta Untuk Digiatkan Kembali

Mediakita.co – Jelang Ramadhan, Kapolres Pemalang Ajak Warga Giatkan Kembali Siskamling. Himbauan tersebut disampaikan dalam Apel Kaposkamling tingkat Polres Pemalang tahun 2017 yang dihadiri oleh 100 kaposkamling desa se-kecamatan Petarukan, Taman, Pemalang, Bantarbolang dan tamu undangan di Mapolsek Petarukan, Jumat (28/4/2017).

Kegiatan itu juga dihadiri oleh Muspika kecamatan Petarukan, para Kapolsek rayon 2 dan Pejabat Utama Polres Pemalang. Anjak Bag Ops Polres Pemalang, Kompol Suharsono, mewakili Kapolres Pemalang, AKBP Kingkin Winisuda, S.H., S.I.K. menjadi pembina upacara dalam kegiatan tersebut.

Dalam amanat yang dibacakan oleh pembina upacara, Kapolres Pemalang menyinggung tentang gangguan keamanan di dunia teknologi yang semakin canggih, dengan modus operandi yang semakin canggih pula.

“Situasi keamanan dan ketertiban masyarakat yang kondusif merupakan salah satu prasyarat yang utama bagi terselenggaranya proses pembangunan nasional yang ditandai dengan terjaminnya keamanan dan ketertiban serta tegaknya supremasi hukum, serta terbinanya potensi-potensi keamanan di dalam masyarakat itu sendiri yang dapat diberdayakan, dibina dan diarahkan sebagai sebuah elemen dasar dari kekuatan masyarakat dalam mencegah, menangkal dan menanggulangi segala bentuk pelanggaran hukum dan bentuk-bentuk gangguan kamtibmas lainnya,” lanjutnya.

Kapolres menyadari tentang masih minimnya personel Polri dibandingkan dengan jumlah penduduk di Indonesia.

“Untuk itu pada kesempatan ini saya mengajak kepada semua komponen potensi masyarakat yang ada di kabupaten Pemalang bersama-sama dajn bergotong royong dengan berasaskan budaya kepaguyuban untuk dapat membuahkan sebuah sistem keamanan lingkungan, agar dapat tercipta rasa aman,” himbau Kapolres.

Bacaan Lainnya

Kegiatan Apel Kaposkamling kali ini juga ditujukan untuk antisipasi menjelang datangnya bulan suci Ramadhan. Saat umat Islam menjalankan ibadah puasa dan ibadah Ramadhan lainnya, diperlukan suasana yang kondusif dan tanpa gangguan kamtibmas.

“Fungsi dan tujuan Siskamling sangat baik dan mulia yaitu untuk menjamin terpenuhinya kebutuhan rasa aman dan menanggulangi berbagai bentuk ancaman serta gangguan kamtibmas di suatu lingkungan. Maka, keberadaan dan peran aktif Siskamling masih diperlukan dan didambakan oleh semua pihak,” pungkas Kapolres dalam amanatnya.

Di akhir sambutan, Kapolres menghimbau kepada segenap komponen masyarakat dari unsur Kaposkamling untuk menggiatkan Siskamling agar lingkungan menjadi aman, tertib serta kondusif.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.