ajibpol
NASIONALPERISTIWAPOLITIK

Sah, Puan Maharani dari PDI Perjuangan Resmi Jadi Ketua DPR RI Periode 2019 – 2024

Jakarta, mediakita.co – Sidang Perdana DPR RI yang dipimpin Pimpinan Sidang Sementara H Abd Wahab Dalimunthe dan Hillary Brigita Lasut  menetapkan Puan Maharani sebagai Ketua DPR RI 2019 -2024. Puan didaulat jadi Ketua DPR RI berdasarkan UU MD3 yang mengatur bahwa yang berhak jadi Ketua DPR RI adalah Partai dengan perolehan suara terbanyak. Puan berasal dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan dengan perolehan suara terbanyak dengan 128 orang yang lolos ke Senayan.

Sedangkan Wakil Ketua masing – masing diduduki oleh Azis Samsuddin (Partai Golkar), Sufmi Dasco (Partai Gerindra), Rachmad Gobel (Partai Nasden) dan Muhaimin Iskandar (Partai PKB).

Puan dan keempat Wakil Ketua diambil sumpahnya oleh Mahkamah Agung Indonesia berdasarkan agama Islam dan disaksikan oleh semua anggota DPR RI periode 2019 – 2014.

Puan kan memimpin DPR RI selama lima tahun ke depan mengawal pemerintahan Joko Widodo – Ma’ruf Amin.

Pimpinan DPR RI 2019 – 2024 mayoritas di dominasi oleh Partai Koalisi pendukung Jokowi – Ma’ruf yakni  PDIP, Golkar, Nasden dan PDIP kecuali Partai Gerindra sebagai partai oposisi.

Baca Juga :  KPK Tangkap Ketua DPRD dan Mantan Kepala PUPR Muara Enim

Dengan dilantiknya Puan Maharani dan keempat Wakil Ketua lainnya maka tugas pimpinan sidang sementara berakhir. Berikut profil singkat Ketua DPR RI periode 2019 – 2024.

Puan Maharani Nakshatra Kusyala, lahir di Jakarta6 September 1973 asal Partai PDI Perjuangan.Pernah Menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia pada Kabinet Kerja (2014–2019).

Puan juag pernah menjabat sebagai Ketua Fraksi PDI Perjuangan di DPR RI untuk tahun 2012 – 2014.

Di DPR, Puan Maharani berada di Komisi VI yang mengawasi BUMN, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah, serta anggota badan kelengkapan dewan BKSAP (Badan Kerjasama Antar Parlemen), dan juga sebagai Ketua Fraksi PDI Perjuangan di DPR menggantikan Tjahjo Kumolo yang telah menjabat selama sembilan tahun..

Cucu dari Presiden pertama RI Soekarno dan anak dari Presiden ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri dari pernikahannya dengan Taufiq Kiemas ini sudah mengenal dunia politik sejak usia sangat muda. Ia merupakan Sarjana Ilmu Komunikasi lulusan Universitas Indonesia dan meneruskan tradisi politik dalam keluarga Soekarno. Kini ia diberi kehormatan menjadi Ketua DPR RI 2019 -2024.

Baca Juga :  Aktivis Press Kampus Moestopo Adakan Visit Media di MPR

Penulis: Piter Randan B/mediakita.co

 

 

 

Artikel Lainnya