Jakarta, mediakita.co – Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian mewacanakan akan melakukan penyisiran anggaran pemerintah daerah agar anggaran negara efektif digunakan sesuai tujuannya. Baru saja rencana Tito itu diwacanakan, anggaran Pemerintah Daerah DKI Jakarta era Anis Baswedan mencuat ke publik.
Seperti diberitakan banyak media bahwa Anggaran DKI Jakarta 2020 membengkak dengan fantastis. Sebut saja misalnya anggaran pembuatan septic tank berjumlah 160 milliar, jalur sepeda 73 milliar, beli lem aibon 82 milliar, beli pulpen 123 milliar, dll.
Namun menurut Anis itu adalah kesalahan sistem e badgeting yang digunakan. Ia pun menigisyaratkan akan meninggalkan cara penyusunan anggaran dengan e budgeting itu dan menggantikannya dengan cara manual.
Tak hanya itu Anis mengungkapkan bahwa adanya dana – dana yang membengkak itu karena petugas yang membuatnya memasukannya saja untuk sementara sebagai anggaran awal dan akan diadakan penyisiran dan perbaikan pada saat rapat anggaran bersama.
Meski demikian Anggota DPRD DKI Jakarta dari PSI William Aditya mengungkapakan bahwa hal itu tak dapat diterima begitu saja, pasalnya jika saja dirinya dan beberapa anggota DPRD DKI tidak teriak – teriak tentang hal itu maka tak akan ada yang mengetahui anggaran yang tak masuk akal itu. Hal ini menurut William bisa saja terjadi karena Pemprov DKI dan jajarannya tidak transparan kepada publik.
‘Berkali – kali kami minta rancangan anggaran itu agar dibuka ke publik tetapi tidak pernah dilakukan, itu artinya ada kesengajaan’ ungkap William.
Di media daring hal ini juga ramai jadi perbincangan netizen. Berbagai macam memei dibuat dengan gambar Anis Baswedan. Di twitter menjadi trending netizen merindukan dan bernostalgia tentang Ahok yang berani melawan dan membongkar anggaran siluman di zaman pemerintahannya.
‘Miss you Pak Ahok, really, really miss you pakkk’ cuit akun https://twitter.com/AnnieAntie, disertai link akun https://twitter.com/Aryprasetyo85 yang menulis, ‘Kembali terbukti kata kata Ahok @basuki_btp mereka menyingkirkan Ahok supaya mereka bisa pesta anggaran. Terima kasih JKT58 berkat andil kalian Anggaran APBD DKI sukses jadi rebutan gerombolan wan badud dkk!’. Prb/mediakita.co