Update Jumlah Positif Corona Per 26 Maret, Naik Jadi 893 Kasus Baru. Di Dunia, Jumlahnya mencapai 471.407 kasus

Update Jumlah Positif Corona Per 26 Maret, Naik Jadi 893 Kasus Baru. Di Dunia, Jumlahnya mencapai 471.407 kasus
Update Jumlah Positif Corona Per 26 Maret, Naik Jadi 893 Kasus Baru. Di Dunia, Jumlahnya mencapai 471.407 kasus

NASIONAL, mediakita.co- Perkembangan kasus corona di Indonesia sampai hari ini, Kamis 26 Maret  26 Maret pukul 12.00 WIB kembali bertambah drastis. Pemerintah melaporkan, ada 103 kasus baru. Jadi totalnya 893 kasus positif.

Perkembangan itu disampaikan oleh  Juru Bicara Pemerintah Penanggulangan COVID-19, Achmad Yurianto, Kamis (26/3/2020).

Kemudian untuk kasus pasien yang meninggal, dilaporkan ada tambahan 20 kasus. “Sehingga total 78 orang,” jelasnya.

Yuri menjelaskan, pemerintah juga sudah melaksanakan rapid test atau screening massal. Upaya ini dilakukan untuk mendeteksi dan mencari kasus-kasus yang mungkin positif.

Tapi dari hasil rapid test, meski negatif tidak jaminan bahwa yang dites bebas dari corona. “Tidak jaminan, ini hanya tes awal,” tegasnya.

Bacaan Lainnya

Secara kumulatif kasus corona Total ada 890 kasus positif, 35 sembuh dan 78 orang meninggal.

Senada dengan perkembangan kasus di Inodonesia, kasus infeksi Virus Corona baru di seluruh dunia kini telah mencapai 471.407 kasus. Sementara, jumlah pasien sembuh mencapai 114.051 orang.

Data tersebut diperoleh berdasarkan peta Coronavirus COVID-19 Global Cases by Johns Hopkins CSSE, Kamis, (26/3/2020).

Jumlah kesembuhan paling tinggi berasal dari Provinsi Hubei, China. Disana, pasien yang dinyatakan sembuh mencapai 60.811. Disusul setelah itu Iran, dengan jumlah terbanyak kedua sebesar 9.625 orang pulih.

Dilansir liputan6.cpm, mengutip dari gisanddata.maps.arcgis.com, jumlah kematian karena VirusCorona COVID-19 secara global tercatat sebanyak 21.287 jiwa. Terus Bertambah setiap hari.

Dalam data peta penyebaran Virus Corona  baru tersebut kini ada 174 negara dan wilayah yang terjangkit termasuk China dan pasien dari Kapal Pesiar Diamond Princess.

Saat ini, Italia, Amerika Serikat, dan Spanyol tercatat sebagai negara dengan kasus terbesar di luar China dalam data peta Coronavirus COVID-19 Global Cases by Johns Hopkins CSSE.

Selain Italia, Amerika Serikat, dan Spanyol, kasus lain yang mencapai lebih dari 30.000 tercatat di Jerman, yang memiliki 37.323 kasus.

Jumlah kesembuhan Virus Corona baru atau COVID-19 di Jerman tercatat sebanyak 3.547, dengan 206 kematian.

Jumlah kasus infeksi Virus Corona baru paling besar tercatat di China, yang memiliki 81.667 kasus, dengan 3.285 kematian.

Jumlah kasus terbesar kedua tercatat di Italia, yang mencapai 74.386 kasus.

Angka kematian paling besar tercatat di Italia, yang mencapai 7.503 jiwa dan total kematian terbesar kedua berada di Spanyol yang berjumlah 3.647 jiwa.

Kasus infeksi COVID-19 terbesar ketiga tercatat di Amerika Serikat, yang mencapai 68.960 kasus dengan kematian yang mencapai 1.041 jiwa.

 

 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.