ajibpol
JAWA TENGAHNASIONALPERISTIWAPOLITIK

Seknas Jokowi Jateng : Di Kepemimpinan Jokowi dan Ganjar, Perubahan Sudah Ada Digenggaman

SEMARANG, mediakita.co– Relawan Seknas Jokowi  (Sekretariat Nasional Jaringan Organisasi dan Komunitas Warga Indonesia) Jawa Tengah kini tengah bergerak sporadis  berdialog kritis-rasional dengan masyarakat guna mendukung pasangan Ganjar Pranowo-Taj Yasin pada Pemilu Gubernur Jawa Tengah 2018.

Seknas Jokowi Jawa Tengah adalah organisasi relawan Joko Widodo (Jokowi) yang sejak 7 Januari 2018 menyakan dukungan kepada Ganjar Pranowo. Dalam pernyataan dukungan tersebut, Seknas Jokowi Jawa Tengah akan melakukan kerja pendidikan politik agar masyarakat menggunakan hak pilihnya dengan rasional dan menolak politik uang.

Ketua Umum Seknas Jokowi Jawa Tengah, Bambang Mugiarto mengaku tengah melakukan konsolidasi terus menerus untuk mengembangkan jaringan relawannya di 35 Kabupaten/Kota se Jawa Tengah guna mendukung pasangan Ganjar Pranowo – Gus Taj Yasin.

“ Ada banyak nilai pada seorang Ganjar Pranowo yang sama dengan Joko Widodo. Menolak korupsi dan kerja-kinerja birokrasi yang terbuka untuk diakses oleh masyarakat. Kedua hal tersebut adalah salah satu nilai utama yang menjadi perekat dan menjadi spirit kerja kerelawanan kita,” jelasnya.

Baca Juga :  Amankan Arus Mudik, Terapkan SPGDT

Menurut Bambang, sistem demokrasi di Indonesia harus terus menerus didorong menuju proses Pemilu dengan penggunaan hak pilih yang rasional oleh warganegara. Bagaimana pemilih menentukan pilihannya berdasarkan rekam jejak, integritas, kapabilitas, visi, dan kemampuan kandidat.

“Dari sekian banyak tantangan kebangsaan kita, isu perubahan adalah isu yang membutuhkan rentang waktu yang panjang untuk diwujudkan. Hanya pemimpin yang berintegritas kuat dan memiliki kemauan kuat untuk bekerja bagi rakyat yang mampu memberi perubahan. Dan itu, (perubahan-red), kini sudah ada di genggaman kita di kepemimpinan Jokowi dan juga Ganjar Pranowo,” tegasnya.

Tidak hanya itu, lanjutnya, pemilihan Gubernur Jawa Tengah juga penting dijaga agar bisa dinikmati sebagai proses demokrasi yang gayeng, menggembirakan.

Di halaman lini masanya, organisasi relawan yang lahir sejak tahun 2013 saat pencalonan Joko Widodo pada Pemilu Presiden tahun 2014 ini juga aktif menyebut Ganjar pranowo sebagai Gubernur jaman “Now”.

Gaya Muda Seorang Ganjar
Gaya Muda Seorang Ganjar

Terkait dengan itu, Bambang menyatakan bahwa hal itu sebagai fenomena personal dari seorang Gubernur Ganjar Pranowo yang aktif menggunakan media sosial sebagai sarana komunikasinya dengan jajaran birokrasi dan warganya.

Baca Juga :  Timbulkan Konflik Ideologi, PBNU Ingin RUU HIP Segera Dihentikan

“ Gaya komunikasinya di media sosial itu kan milenial banget ya. Kesehariannya hampir tak berjarak dengan rakyat dan nomor telpon selulernya banyak dimiliki oleh rakyat  Jateng sejak pemilihan periode pertama dulu. Gaya hidup keluarganya sederhana dan tisak bermewah. Gaya dan penampilannya santai, apa adanya, terbuka untuk dialog dan tidak alergi kritik.  Itu kan  cara-cara kepemimpinan jaman now ?,” ungkapnya, mengakhiri pembicaraan.

Oleh : Arief Saefudin

Artikel Lainnya