ajibpol
JAWA TENGAH

Dalang Fenomenal Seno Nugroho Tutup Usia

JATENG, mediakita.co – Jagad seni Indonesia kembali kehilangan salah satu putra terbaiknya. Ki Seno Nugroho dalang asli Yogyakarta meninggal dalam usia 48 tahun. Ia lahir 23 Agustus 1972.

Jenasah Ki Seno Nugroho disemayamkan di rumah duka Dusun Gayam, Desa Argosari, Kec. Sedayu, Kab.Bantul. dan rencana akan diimakamkan pada Rabu 4 November 2020 Pukul 13:00 di Makam Semaki Gede, Yogyakarta.

Dalang Fenomenal
Ki Seno Nugroho merupakan dalang muda yang dikenal sebagai salah satu dalang pembaharu gaya pedalangan masa kini. Ia sering memadukan dengan kiblat pewayangan antara gaya Yogyakarta dan gaya Solo di pementasannya.

Dalam masa pendemi, Ki Dalang Seno Nugroho nyaris setiap malam hadir dalam pemenasan live-streaming melalui channel youtube. Dan yang menarik dari pementasan wayang Ki Seno Nugroho, jumlah penonton live-streaming bisa mencapai lebih dari 12 ribu orang.

Selamat Jalan Ki Dalang Seno Nugroho

Penulis : Harshan

Baca Juga :  Hari Pertama Idul Fitri, Salatiga Lengang

Artikel Lainnya