PEMALANG, mediakita.co- Dalam rangka memperingati hari perawat nasiona ke-49, organisasi profesi PPNI (Persatuan Perawat Nasional Indonesia) Kabupaten Pemalang menggelar ragam acara sosial yang diperuntukan bagi khalayak umum.
Pada hari H (Hari Perawat Nasional), PPNI Pemalang membagikan paket nasi bagi masyarakat.
Menurut Ketua PPNI Pemalang, Tarno, pembagian paket nasi kepada masyarakat yang membutuhkan merupakan suatu wujud rasa syukur. Sekaligus menjadi rangkaian perayaan hari perawat nasional.
“Hari ini, tanggal 17 Maret 2023, diperingati sebagai hari perawat nasional. Hari ini juga PPNI memperingati hari lahirnya yang ke-49 tahun. Sebagai rasa ucapan syukur, maka segenap pengurus DPD PPNI Kabupaten Pemalang menggelar aksi sosial dengan membagikan paket nasi bungkus,” tuturnya.
Lokasi pembagian paket nasi ini dilakukan di tiga tempat berbeda.
“Pertama di Kelurahan Paduraksa, sekitar pasar. Kedua di Desa Sewaka, disekitar kantor sekretariat PPNI Pemalang. Kemudian juga di Kelurahan Bojongbata disekitar Pasar Bojongbata,” ujar Ketua PPNI Pemalang.
Selain paket nasi, PPNI Pemalang juga membagikan kaos dan tiket jalan sehat yang akan diadakan di tanggal 19 Maret 2023 nanti. Hal ini, menurut Ketua PPNI Pemalang, sebagai wujud pengenalan organisasi kepada masyarakat.
“Serta pembagian kaos dan tiket jalan sehat yang diadakan PPNI. Dengan ini, semoga masyarakat akan semakin mengenal profesi perawat dan PPNI bisa dibanggakan sebagai organisasi profesi oleh masyarakat,” ucapnya.
PPNI Pemalang pun berkomitmen akan terus berkiprah nyata dalam mewujudkan pemajuan daerah.
“PPNI akan semakin menunjukkan kiprahnya dalam mewujudkan Pemalang yang aman dan sehat,” pungkas Tarno, Ketua PPNI Pemalang.
Oleh: Arief Syaefudin