POLITIK, mediakita.co- Serius mewujudkan koalisi besar dalam pemilihan kepala daerah (pilkada), Anom Widiyantoro kembalikan formulir pendaftaran Bakal Calon Bupati (Bacabup) Pemalang ke Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Senin malam (3/6/2024).
Saat mengembalikan, ia tak hanya sendirian, melainkan dikawal oleh para relawannya.
Formulir pendaftaran Anom Widiyantoro, diterima oleh Wardoyo, Ketua Desk Pilkada DPC Partai Gerindra Kabupaten Pemalang.
Kepada awak media, Anom Widiyantoro, mengungkapkan alasannya mendaftar ke partai besutan Prabowo Subianto ini.
“Alasan saya mendaftar adalah ingin membangun koalisi besar. Seperti yang pernah saya katakan, bahwa membangun Pemalang itu tidak bisa sendirian, maka saya ingin mengajak semua pihak untuk ikut bersama,” ungkapnya.
Sebelumnya, Anom Widiyantoro, juga telah mendaftar di beberapa partai politik, antara lain PDI Perjuangan dan PKB.
Sementara untuk partai yang tidak membuka pendaftaran, seperti PKS dan PAN, pihaknya secara intens membangun komunikasi politik yang outputnya adalah kesepahaman.
Mengenai pilkada yang nantinya akan digelar, dirinya mengibaratkan seperti pertandingan olah raga yang penuh dengan sporitivas.
“Ibarat bermain bulu tangkis, setelah selesai dan siapapun yang menang kita bersatu, kita salaman,” tuturnya.
Oleh: Arief Syaefudin