Mediakita.co – Bupati Pemalang, H. Junaedi, S.H., M.H. menghadiri acara Road Show DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pemalang sekaligus meresmikan kantor PAC PDI-P Kecamatan Petarukan dan Pendidikan politik bagi kader PDI Perjuangan di wilayah Dapil 3 (Kecamatan Petarukan dan Ampelgading) di rumah salah satu kader PDI-P, Jito, Dukuh Pilangjati Desa Kendaldoyong, Petarukan, pemalang, Jumat (25/8/2017).
Menurut Ketua Panitia Road Show, Sudarsono (wakil sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pemalang), acara tersebut juga bertujuan untuk sosialisasi 4 pilar dalam berbangsa dan bernegara.
Selain Bupati Pemalang, acara yang dimeriahkan pula dengan lomba sepeda santai itu juga dihadiri oleh Wakil Bupati Pemalang, Drs. H. Martono, Ketua DPC PDI Perjuangan Kab. Pemalang KRT. HM. Agus Sukoco Hadinagoro, SE. MM. M.Si., Para Anggota DPRD Kab. Pemalang dari Fraksi PDI Perjuangan, Jajaran Pengurus DPC PDI Perjuangan Kab. Pemalang, Jajaran Pengurus PAC PDI Perjuangan Kec. Petarukan dan Kec. Ampelgading, Kades Kendaldoyong, Jajaran Pengurus Ranting PDI Perjuangan wilayah Kec. Petarukan dan Kec. Ampelgading, Satgas PDI Perjuangan, dan 350 tamu undangan.
Dalam sambutannya, bupati Pemalang merasa bangga dengan kader-kader PDI Perjuangan di dapil 3 dan menyinggung tentang pelaksanaan Pilgub Jateng.
“Tanggal 27 Juli 2018 pelaksanaan Pilgub Jateng dan hanya PDI Perjuangan yang bisa mencalonkan Paslon tanpa harus berkoalisi, instruksi Partai adalah tegak lurus maka apa yang menjadi keputusan Partai harus kita taati dan patuhi bersama, tahapan Pilgub Jateng sudah dimulai diantaranya yaitu menyusun regulasi / Peraturan KPUD Jateng dan membentuk Komisioner Panwas tingkat Kabupaten,” tambahnya.
H. Juanedi juga mengingatkan bagi kader PDI Perjuangan yang akan mencalonkan diri sebagai anggota legislatif harus mulai mempersiapkan diri dengan melakukan konsolidasi.
“Kehadiran saya disini sebagai Kader PDI Perjuangan, tidak menggunakan fasilitas dinas dan di luar jam kerja. Kekurangan yang ada di PDI Perjuangan mari kita benahi bersama. Dalam menentukan pasangan calon dalam Pilkada dan calon anggota legislatif harus melalui survey terlebih dahulu agar resiko kegagalan dapat diminimalisir,” tegasnya.
Sedangkan Ketua DPC PDI Perjuangan Kab. Pemalang menjelaskan tentang 4 Pilar yaitu UUD 1945, Pancasila, Bhineka Tunggal Ika dan NKRI.
“Kalau berbicara tentang Pancasila maka kita akan berbicara tentang Bung Karno sang perumus Pancasila. Mohon do’a restu atas pencalonan H. Junaedi, SH. MH. sebagai Wakil Gubernur Jateng dan mudah-mudahan mendapat rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan,” jelasnya.
Polsek Petarukan, Polres Pemalang, Polda Jawa Tengah melakukan pengamanan kegiatan tersebut dari awal sampai akhir.
“Dan alhamdulillah seluruh rangkaian kegiatan selesai pada pukul 17.00 wib, berjalan dengan aman, tertib dan lancar,” jelas Kapolsek Petarukan, AKP Amin mezi S., S.H., M.H.