ajibpol
PEMALANG

Idul Adha, Perumda Air Minum Tirta Mulia Serahkan Hewan Kurban ke Berbagai Tempat

PEMALANG, mediakita.co- Perusahaan plat merah milik Pemerintah Kabupaten Pemalang, Perumda Air Minum Tirta Mulia di momen Idul Adha ini, menyerahkan hewan kurban ke berbagai tempat.

Menurut Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Mulia Kabupaten Pemalang, Slamet Efendi, pada Idul Adha tahun 2024 ini, pihaknya menyerahkan puluhan ekor hewan kurban.

“Ada 6 ekor sapi dan 34 kambing. Kita serahkan di pondok pesantren dan juga di warga sekitar mata air,” tuturnya.

Hewan kurban tersebut, berasal dari internal perusahaan, yaitu dari iuran direksi, manajer hingga para karyawan.

Dengan berkurban, menurut Dirut Perumda Air Minum Tirta Mulia Kabupaten Pemalang, Slamet Efendi, ia berharap agar dapat meningkatkan iman dan takwa.

“Semoga dengan ibadah kurban ini kita semua dapat meningkatkan kesadaran dan keimanan kita kepada Allah SWT,” tutupnya.

 

Oleh: Arief Syaefudin

Baca Juga :  BPNT Jadi Tunai, Begini Penjelasannya

Artikel Lainnya