PEMALANG, mediakita.co- Klub sepakbola kebanggaan masyarakat Pemalang, PSIP menggelar uji tanding dalam persiapan mengikuti Liga 3. Pertandingan ujicoba ini dilakukan di Stadion Mochtar, Selasa (30/8/2022).
Komposisi pemain PSIP Pemalang semuanya menggunakan pemain lokal. Para pemain ini merupakan hasil seleksi yang digelar beberapa hari yang lalu.
Uji tanding PSIP Pemalang berhadapan dengan tim Popda Pemalang.
Jalannya pertandingan kedua tim silih berganti menyerang. Pertandingan pun berjalan menarik.
Dalam paruh babak pertama kedua tim gagal menceploskan gol. Barulah dibabak kedua tim PSIP Pemalang memasukkan bola ke gawang lawan.
Gol yang diciptakan pun tidak hanya satu. Gol yang lahir di babak kedua ini ada 3 gol yang bersarang di gawang lawan.
Hingga peluit panjang dibunyikan, kedudukan 3-0 untuk kemenangan PSIP Pemalang.
Sementara itu, General Manager PSIP Pemalang, Suharjono, mengapresiasi penampilan para pemainnya.
“Hasilnya sudah cukup bagus, kita menang tiga kosong, tapi ini belum apa-apa, ada beberapa hal yang perlu mendapat evaluasi lebih lanjut. Untuk menghadapi Liga 3 kita perlu latihan terus menerus dan ujicoba lagi,” ujarnya.
Dirinya pun optimis dalam menatap kompetisi Liga 3 yang aka bergulir dalam waktu dekat ini.
“Optimis, kita siap menghadapi Liga 3. Kita juga mohon doa restunya untuk seluruh warga Pemalang agar tim kebanggaan kita ini diberikan prestasi tertinggi,” pungkasnya.
Oleh: Arief Syaefudin