Letak Bhayangkara Pemalang Residence Sangat Strategis

Mediakita.co – Dalam rangka kunjungan kerja ke Polres Pemalang, Kapolda Jawa Tengah Irjen. Pol. Drs. Condro Kirono, M.M., M.Hum. berkenan meletakkan batu pertama pembangunan perumahan bagi anggota polisi Polres Pemalang “Bhayangkara Pemalang Residence”, di desa Beji Taman, Kabupaten Pemalang, Jum’at (06/10/2017).

“Terima kasih kepada Bank BRI sudah memfasilitasi kredit dengan bunga kecil.” kata polisi bintang dua ini ketika memberi sambutan pada peletakan batu pertama pembangunan perumahan Bhayangkara Pemalang Residence ini.

Seperti di ketahui bahwa Pemalang pada arus mudik 2017 Pemalang merupakan exit tol utama pada hari lebaran kemarin namun arus mudik lancar kondusif puji sang Jenderal menyinggung arus mudik lebaran tahun ini,”dalam sambutannya

“Disamping itu, Kapolda juga mengatakan bahwa pemerintah masih mefokuskan pembangunan fasilitas negara berupa pembangunan markas komando yaitu Polres dan polsek.”lanjut Kapolda Jateng Irjen. Pol. Drs. Condro Kirono, M.M., M.Hum.

Kapolda juga menceritakan kondisi Polres Rembang yang sukses pertama kali dalam membangun perumahan bagi anggotanya, dan perumahan tersebut juga diminati oleh para tentara sehingga dibuatlah perumahan Kartika Bhayangkara Residence. Disitu ada pemerintah Daerah saling bersinergi.

“Menurut Kapolda, lokasi Bhayangkara Residence Pemalang ini sangatlah strategis karena dekat dengan Polres Pemalang, Pemerintah dan masyarakat diharap dapat meningkatkan pelayanan masyarakat dan situasi Kambtimas di wilayah Polres Pemalang aman kondusif,”pungkas Condro Kirono

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.