ajibpol
PANTURA

Pembangkit Listrik PLN Mangkrak, Warga Mejagong Tebar Benih Ikan

Randudongkal, Media kita.co – Akibat Proyek Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH) milik PLN Mangkrak. Warga dan pemuda Desa Mejagong menebar benih ikan di bangunan saluran PLTMH Mejagong yang terbengkalai tersebut.
Potensi air yang melimpah di Desa Mejagong memang sempat dilirik oleh PLN untuk menjadi sumber listrik. Namun dengan tidak tuntasnya pengelolaan, sumber air tersebut menjadi lirikan masyarakat setempat.
Dedi (36) warga setempat, melihat miris kondisi PLTMH yang mangkrak, padahal potensi sumber daya air di lokasi tersebut melimpah dan dapat bermanfaat untuk agrobisnis perikanan air tawar. Pada filirannya, lanjut Dedi, apabila dikelola dengan baik akan mengembangan perekonomian Desa.
“Pemanfaatan lahan untuk budi daya ikan ini sejak awal Ramadhan lalu, yang izin dari pihak Karang Taruna, akan tetapi karang taruna tidak langsung mengelola, akhirnya saya beranikan tak kelola saya,” tutur dia.
Dengan dibantu empat rekannya dan pemuda Desa Mejagong, saluran air milik PLN itu dibersihkan dan difungsikan sebagai tempat budidaya ikan air tawar. “Usaha ini tidak saya komersialkan, adapun hasilnya masukke Kas kepemudaan, saya paling mengambil beberapa persen saja,” ujarnya lagi.
Dia berharap selama pihak PLN belum memfungsikan pembangkit listrik ini, saluran air dapat dimanfaatkan untuk menjalankan usaha perikanan air tawar ini.”Kalaupun nanti pihak PLN mau memfungsikan lagi pembangkit listrik ini, Saya berharap tetap bisa usaha ini. Semoga tidak akan mengganggu aktivitas pembangkit listrik,” tandas dia.

Baca Juga :  Kapolsek Warungpring : Polisi Harus Lebih Kreatif dari pada Pengedar Narkoba

Artikel Lainnya