ajibpol
PEMALANGPOLITIK

Pilkada Pemalang, Mansur Hidayat Segera Umumkan Calon Wakil

POLITIK, mediakita.co- Gelaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Pemalang tinggal menghitung bulan untuk memasuki masa pendaftaran pasangan calon (paslon).

Sesuai jadwal yang ada, pada bulan Agustus, partai politik atau gabungan partai politik harus sudah mendaftarkan paslonnya.

Salah satu kandidat yang akan berlaga dalam Pilkada Pemalang 2024, yaitu Mansur Hidayat akan segera mengumumkan calon pendampingnya.

“Ya pasti, pasti ada wakilnya. Kita segera akan umumkan,” tuturnya, Kamis (27/6/2024).

Sebelumnya, ia telah mengungkapkan kriteria calon wakilnya. Ia menginginkan yang punya chemistry.

“Ya yang punya chemistry. Karena kan kita akan berpasangan, jadi harus punya chemistry,” jelasnya.

Berkaitan latar belakang, bisa saja berasal dari kalangan profesional, pengusaha ataupun politisi.

“Soal latar belakang, bisa saja nanti calon wakil bupatinya itu kalangan profesional, pengusaha juga bisa atau juga dari politisi. Terpenting itu yang punya chemistry,” bebernya.

Namun demikian, saat ditanya mengenai nama yang akan mendampinginya, dirinya belum menjawab. Hanya saja melemparkan tagline ‘Pemalang Mantap.’

“Yang penting itu Pemalang Mantap,” tutupnya.

Baca Juga :  Perayaan HUT Partai Gerindra di Pemalang Bahas Prabowo Maju Capres Hingga Mansur 2 Periode

 

Oleh: Arief Syaefudin

Artikel Lainnya