SALATIGA, Mediakita.co,- Selama pekan ke-2 Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Kota Salatiga, terjadi penambahan kasus Covid-19 sebanyak 138 orang. Itu berarti ada kenaikan sebesar 42 kasus, jika dibandingkan dengan minggu lalu.
Seperti telah diketahui, Kota Salatiga merupakan wilayah yang menerapkan PPKM sejak Senin (11/01/2021). Wali Kota Salatiga Yulianto telah Surat Edaran No. 443.1/019/101.2 Tentang Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dalam Rangka Pengendalian Penyebaran Covid-19 di Kota Salatiga. Maksudnya agar menekan laju penambahan kasus Covid-19 di Salatiga.
Dari data yang dikeluarkan oleh Dinas Kesehatan Kota Salatiga, diketahui bahwa sejak Senin (11/01/2021) hingga Jumat (15/01/2021), tercatat tercatat sebanyak 96 kasus, dengan perincian sebagai berikut: Senin ada 16 Kasus, Selasa 27, Rabu 2, Kamis 19, dan Jumat 32.
Memasuki pekan ke-2, yang dihitung mulai Senin (18/01/2021) hingga Jumat (22/01/2021), tercatat 138 kasus baru Covid-19. Berikut perinciannya berdasarkan hari: Senin 38, Selasa 4, Rabu 19, Kamis 61, dan Jumat 16.
Pemerintah pusat sendiri telah mengambil sikap untuk memperpanjang kebijakan PPKM, mulai 26 Januari hingga 8 Febuari 2021. Langkah tersebut dilakukan untuk mencegah kenaikan kasus Covid-19. (sf/Mediakita.co).