Wartawan Pemalang Disuntik Vaksin Booster

PEMALANG, mediakita.co- Anggota Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pemalang terima vaksin booster. Penyuntikkan vaksin booster dilakukan di Puskesmas Kabunan, Sabtu (29/1/2022).

Vaksin booster diberikan pada mereka yang telah memperoleh vaksinasi lengkap, baik dosis pertama maupun kedua. Serta sudah berjarak selama 6 (enam) bulan lamanya.

Jenis vaksin yang digunakan sebagai booster adalah Pfizer. Sebelum dilakukan penyuntikan, para penerima vaksin diwajibkan melakukan skrining awal, dicek suhu badan dan tensi darah.

Ketua PWI Pemalang, Ali Basara, menuturkan, vaksinasi dilakukan dalam rangkaian hari pers nasional. Selain itu vaksin booster diberikan sebagai upaya menangkal varian baru Covid-19.

“Salah satu rangkaian HPN (Hari Pers Nasional) 2022 adalah vaksinasi. Para anggota PWI yang sudah di booster dapat menjalankan tugas secara maksimal dan dapat terlindungi dari varian Covid-19 Omicron yang sedang merebak,” tuturnya.

Bacaan Lainnya

Diungkapkan oleh Ali Basara, kegiatan vaksinasi terselenggara atas kerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Pemalang.

“Kegiatan ini terlaksana atas kerjasama antara PWI Pemalang dan Dinkes Pemalang. Selain vaksin booster, kami juga memfasilitasi anggota kami yang belum mendapatkan dosis dua,” ungkapnya.

Saat ditempat vaksinasi, rombongan PWI Pemalang disambut oleh Kepala Puskesmas Kabunan. Kemudian satu per satu anggota PWI menerima vaksin booster.

 

Oleh: Arief Syaefudin

Pos terkait