Dianggap Kongkalikong Presiden dan DPR Didemo Mahasiswa Hingga #MahasiswaBergerak Trending di Medsos

Demontrasi Mahasiswa Protes Revisi UU KPK (Sumber: Twitter @PartaiSocmed

Nasional, mediakita.co. Buntut Pengesahan UU KPK yang dianggap ‘Madu bagi DPR dan sengsara bagi rakyat’ membuat mahasiswa bergerak di beberapa kampus. Mahasiswa menilai bahwa ada upaya pelemahan lembaga anti rasua tersebut.

Sementara itu di jagad dunia maya khususnya twitter hastag #MahasiswaBergerak jadi trending. Menurut pengamatan mediakita.co trendingnya hastag #Mahasiswabergerak di linimasa twitter karena netizen tidak puas dengan hasil revisi UU KPK. Bahkan netizen menilai bahwa ada kongkalikong antara pemerintah dengan DPR atas revisi UU KPK. Tak hanya itu pemerintah dan DPR tak lagi peduli dengan penderitaan rakyat karena korupsi.

Akun twitter https://twitter.com/PartaiSocmed menulis, ‘Kami dukung #MahasiswaBergerak. Sebab kongkalikong antara pemerintah dan DPR kali ini sudah sangat brutal dan kasar! Bersikap netral dalam kondisi seperti ini adalah AMORAL!.

Sedangkan akun twitter https://twitter.com/hanif_alfaroe, ‘Terus bergerak tegakkan kejujuran #MahasiswaBergerak’.

Berbagai ajakan digaungkan dengan harapan para mahasiswa bergerak memperjuangkan nurani rakayat. Ajakan – ajakn tersebut dikreasi dalam bentuk gambar, video, tulisan bahkan puisi. Ini salah satu puisi yang diunggah akun https://twitter.com/baratbaretberat. Berikut penggalan puisi tersebut dibacakan seorang demonstran yang berdiri di atas mobil begini bunyinya:

Bacaan Lainnya

Air mata tanah tumpah dukaku, Mata air, air mata kami

Di sinilah kami berdiri, menyanyikan air mata kami

Di balik kebun subur tanahmu, kami simpan peri kami

Di balik etalase megah gedung – gedungmu, kami coba sembunyikan derita kami

Kami coba simpan nestapa, kami coba kumpulkan duka larah

Tapi perih tak bisa sembunyi, ia merebak kemana – mana

Bumi memang tak sebatas tanda, dan udara luas menunggu…

Selain itu beberapa akun juga mengunggah tulisan yang berjudul, ‘Sumpah Mahasiswa Indonesia’. Diantaranya adalah aku https://twitter.com/Tony_Harto. Sumpah itu berbunyi:

Sumpah Mahasiswa Indonesia

Kami Mahasiswa Indonesia Bersumpah Bertanah Air Satu. Tanah Air Tanpan Penindasan

Kami Mahasiswa Indonesia Bersumpah Berbangsa Satu. Bangsa yang Gandrung akan Keadilan

Kami Mahasiswa Indonesia Bersumpah Berbahasa Satu. Bahasa Tanpa Kebohongan

Beberapa akun juga mengajak mahasiswa Indonesia bergerak menduduki gedung DPR RI Jakarta. Hingga Berita inii ditulis #MahasiswaBergerak 117.000 kali.

Penulis: Piter Randan B/mediakita.co

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.