PEMALANG, mediakita.co– Tansportasi daring atau online saat ini sudah menjadi virus bagi masyarakat Indonesia, setelah Grab dan Gojek kini muncul ojek online yang bakal bersaing, Anterin
Setelah beberapa kota meluncurkan Anterin, kini Anterin merambah di Kabupaten Pemalang untuk menyaingi Grab dan Gojek.
Penggagas Anterin di Wilayah Pemalang merupakan anak-anak muda antara lain : saudara Malik, saudara Reza, dan saudara Sanjaya, mereka yang ingin membantu pemerintah untuk mengurangi pengangguran diwilayahnya.
Menurut Sanjaya, Anterin merupakan salah satu solusi terbaik bagi driver, selain mencari penumpang, Anterin juga ada program jalin jalan. Jalin Jalan dimana driver dapat mengambil foto atau akses fasos dan fasum, dengan mengaploud foto driver akan mendapatkan bonus.
Anterin Pemalang sangat yakin akan bisa menyaingi Grab dan Gojek di Pemalang, saat ini Anterin Pemalang sedang melakukan perekrutan driver, calon driver dapat datang langsung ke kantor Anterin Pemalang di Jl. Cibuyur Warungpring Pemalang atau sebelah Timur Indomart tepatnya Saung Gaming. Dan untuk wilayah Pemalang timur seperti Ulujami, Comal, Bodeh, Ampelgading, Petarukan bisa datang ke Basecamp di Waroeng Inspirasi Pemalang yang terletak di Jl. Kenanga Dukuh Tengah RT.01 RW.04 Desa Pamutih, Kec. Ulujami, Pemalang. Ungkap Sanjaya
Koordinator Basecamp Anterin Pemalang Timur, Rizqon Arifiyandi menyambut baik dengan hadirnya moda transportasi online Anterin di Pemalang, ini solusi tepat bagi driver dan penumpang untuk dapat memilih biyaya dan driver sesuai selera.
Imron Hamzah, CEO dan Founder PT Anterin Digital Nusantara berdiri tahun 2016 dan mulai merambah kepasaran pada ahir maret 2017, tahun ini akan lebih ekspansif mulai akhir tahun ini. Selain merilis fitur baru pengantaran makanan pada akhir tahun nanti, manajemen juga akan memperluas area operasinya yang saat ini baru menjangkau 35 kota.
Editor: Teguh Santoso