ajibpol
PANTURA

Menurunkan AKI Jadi Program Serius Pemkab Pekalongan

Pekalongan, Mediakita.co – Bupati Pekalongan, Drs. H. Amat Antono, M.Si pagi tadi melakukan pembinaan langsung kepada para Pejabat Struktural di Lingkungan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kab. Pekalongan.

Kepala Dinkes Kab. Pekalongan, dr. Sutanto Setiabudi, M.Kes dalam laporannya mengungkapkan bahwa acara hari ini (12/8) dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kinerja dan komitmen bersama, karena pihaknya menganggap komitmen kerja adalah hal yang sangat strategis dan penting untuk dilaksanakan.

Sutanto juga menjelaskan bahwa tahun ini Dinkes memiliki 2 (dua) fokus kerja. Pertama menurunkan AKI (Angka Kematian Ibu melahirkan) di Kab. Pekalongan. Kedua memBLUDkan Puskesmas di Kab. Pekalongan.Menurutnya untuk mewujudkan kedua hal tersebut dibutuhkan waktu, tenaga, pikiran dan komitmen yang tinggi.

Pada kesempatan tersebut Antono mengucapkan terimakasih atas upaya yang telah dilakukan jajaran Dinkes untuk menurunkan AKI di Kab. Pekalongan sehingga sekarang (per Agustus 2015) berada di peringkat 14 Jawa Tengah setelah sebelumnya berada pada peringkat 5. “ Saya berharap hal ini dapat dipertahankan bahkan ditingkatkan, untuk itu diperlukan kesadaran, kerjasama dan komitmen bersama dari tingkatan paling atas hingga ke paling bawah seperti bidan desa,” terangnya.

Baca Juga :  2 Sekolah Ini Disambangi Polwan Polres Pemalang

Sedangkan terkait perubahan status Puskesmas menjadi BLUD, Bupati berharap tahun ini bisa diselesaikan, hal ini menurutnya menjadi harapan, tanggungjawab sekaligus kebanggaan bersama masyarakat Kab. Pekalongan.

(MK 011)

Artikel Lainnya