BALI, mediakita.co – Presiden ke-5 Republik Indonesia Megawati Soekarnoputri menegaskan bahwa dirinya dan partainya berada di belakang pemerintahan Joko Widodo. Karena itu ia menyampaikan agar Presiden Jokowi tegar menghadapi semua tantangan dan cercaan yang dihadapkan kepadanya.
‘Saya mengatakan kepada Pak Jokowi Presiden kita, bapak yang tegar saja, kami di belakang bapak karena ini (pandemic) adalah cobaan bukan hanya di Indonesia tapi seluruh dunia’ tutur Magawati dalam sambutannya saat peletakan batu pertama pembangunan perlindungan Kawasan suci Pura Besakih Bali yang dilakukan secara daring (18/8/2021).
Megawai juga mengungkapkan bahwa dirinya sangat sedih dengan banyaknya orang yang menjelek-jelekkan Presiden Jokowi dengan tuduhan sebagai presiden gagal. Megawati bahkan menantang orang yang menjelekkan itu agar menunjukkan kepada Presiden Jokowi cara agar tidak gagal.
‘Saya sangat sedih, sepertinya banyak orang yang menjelekkan Pak Jokowi, Pak Jokowi gagal, pemerintah kita gagal. Saya hanya ingin orang itu sebenarnya datang baik-baik bertemu dengan Pak Jokowi dan mengatakan kepadanya kegagalannya di mana dan konsep dari orang itu untuk supaya tidak gagal seperti apa’ katanya.
Megawati bahkan sempat meneteskan air mata saat menyampaikan sambutannya tentang Presiden Jokowi yang sering diolok-olok oleh orang-orang tertentu dengan sebutan kodok. Megawati menyebut orang seperti itu tidak punya moral dan pengecut.
‘Coba lihat Pak Jokowi ya, saya suka nangis loh. Beliau itu sampai kurus, mikir kenapa, mikirin kita loh, mikirin rakyat loh, masak masih ada yang mengatakan, ‘Jokowi Kodok’ lah. Orang itu benar-benar tidak punya moral. Pengecut saya bilang’ tutur Megawati sambil meneteskan air mata.
Dalam sambutannya itu Megawati yang juga Ketua Umum PDIP Perjuangan berharap agar semua rakyat Indonesia bergotong-royong menghadapi pandemi yang melanda seluruh dunia. Lebih lanjut ia meminta agar semua pihak membangun Indonesia dengan spirit ‘bangunlah jiwanya dan bangunlah badannya’.
Disamping itu Megawati mengingatkan agar pihak-pihak yang menyampaikan kritik terhadap Presiden Jokowi dan pemerintahannya supaya dilakukan secara beretika karena karena membuat Indonesia itu tidak sembarangan.
‘Tidak sembarangan loh bikin Indonesia raya itu. Luar biasa’ tandasnya. (Red)