ajibpol
PANTURA

Sosialisasi Kadarkum Melalui Cerdas Cermat Cukup Efektif

Pekalongan, MediaKita.co- Guna meningkatkan kesadaran hukum masyarakat agar dapat lebih mengetahui, memahami dan mentaati setiap peraturan hukum. Pemerintah kota (Pemkot) Pekalongan gelar cerdas cermat  keluarga sadar hukum (Kadarkum), Rabu (26/8)

Bertempat di gedung Amarta Pemkot Pekalongan, Pemkot Pekalongan gelar cerdas cermat  keluarga sadar hukum (Kadarkum), kegiatan tersebut digelar guna memperingati hari jadi kota pekalongan dan memperingati HUT Kemardekaan Indonesia  yang ke 70.

Menurut penuturan Sulanto Kabag Hukum dan Ham SETDA kota Pekalongan, menuturkan “kegiatan ini diikuti oleh 8 kelurahan yaitu kel Medono,Podosugih,Gamer,Kauman,KuripanKertoharjo,Jenggot,Panjang baru dan Degayu.”. tuturnya.

dalam kegiatan lomba cerdas cermat tersebut Kelurahan Degayu keluar sebagai juara pertama, kemudian diikuti Kelurahan Kuripan Kertoharjo sebagai juara ke 2 dan Kelurahan Kauman sebagai juara ke 3.

sementara tujuan diadakanya kegiatan tersebut, sulanto melalui penjelasannya ” untuk Sosialisasi sadar hukum ke semua masyarakat. agar masyarakat dapat lebih mengetahui, memahami dan mentaati setiap peraturan hukum yang berlaku dan mengimplementasikannya dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara,” jelasnya.

Kegiatan kadarkum sendiri, di lakukan 2 kali dalam satu tahun dan bertujuan agar masyarakat mematuhi hukum dan mengerti  peraturan yang ada.

Baca Juga :  Hasil Drawing kompetisi Sepak bola Divisi II kota Pekalongan 2015

(MK 015)

Artikel Lainnya