PEMALANG, mediakita.co – Bupati Pemalang H Junaedi, SH, MM, melaksanakan sholat tatawih di Masjid Baitul Rahman Desa Pegongsoran, Minggu malam (18/6). Bupati yang datang bersama sejumlah pejabat, Camat Pemalang, para lurah dan kepala desa, disambut hangat pengurus masjid, kepala desa beserta perangkat dan masyarakat setempat.
Dalam sambutan usai melaksanakan sholat tarawih, Bupati mengajak masyarakat tetap menjaga kerukunan dan mempererat tali silaturahmi.
Bupati mengajak warga yang merasakan dampak proyek jalan Tol untuk bersabar dan memaklumi karena proyek Tol merupakan proyek nasional yang akan memberikan kemaslahatan yang lebih besar.
“Memang banyak keluhan, debunya yang mengganggu pernafasan, jalan yang tadinya sudah halus menjadi rusak, itu semua akan berakhir manakala pekerjaan telah selesai,” jelasnya.
Menurut Bupati, pihaknya senantiasa berkoordinasi dengan pihak prlaksana proyek. Dan semua dampak yang timbul akan diatasi.
“Mengenai dsmpak proyek Tol, banyak pengaduan masyarakat yang masuk pada kami, baik lewat SMS, WA, TWITER, semua itu kami tindaklanjuti dengan berkoordinasi dengan pihak pelaksana proyek,” jelasnya.
Bupati juga mengajak warga untuk lebih waspada terhadap informasi yang belum jelas kebenarannya. Apabila ada informasi yang belum jelas sebaiknya dikonfirmasikan dulu. Kiordinasikan dengan para ulama maupun pemerintah desa.
Pada kesempatan itu Bupati juga memberikan bantuan kepada sejumlah anak yatim.
(Ikhrom)