Forkopimda Pemalang Hadiri Upacara Pembukaan BBKT Tingkat Provinsi Jateng Di Desa Clekatakan

Mediakita.co – Desa Clekatakan Kec. Pulosari Kab. Pemalang kali ini menjadi tuan rumah penyelenggara kegiatan BBKT (bulan bakti karang taruna) tingkat Provinsi Jawa tengah tahun 2017,dengan Tema “Bhakti Karang Taruna Mengabdi Untuk Desa Berkarya Untuk Bangsa” Selasa (24-10-2017).

Kegiatan BBKT (bulan bakti karang taruna) di buka langsung oleh Wakil Bupati Pemalang Drs.H.Martono yang bertempat di Lapangan Desa Clekatakan.

Upacara pembukaan BBKT ini di hadiri oleh Forkopimda Kab Pemalang, Kepala SKPD Pemalang, Forpimka Kec Pulosari, Kades se-Kec Pulosari, tokoh masyarakat dan peserta BBKT dari 35 kota Se Jawa Tengah.

Dalam amanatnya Wakil Bupati Pemalang Mengatakan “Kami bangga Kab.Pemalang menjadi tuan rumah BBKT tingkat Provinsi Jateng tahun 2017 serta mengucapkan Selamat datang kepada 175 anggota Karang Taruna Se Jawa Tengah yang mengikuti kegiatan ini, serta mengharap agar Karang Taruna di tuntut untuk meningkatkan kapasitasnya dalam pembangunan dan jadikan Momentum BBKT ini untuk meningkatkan kegiatan sosial di Jateng.”Sambut Drs.H.Martono.

Kegiatan BBKT tingkat Provinsi Jateng ini dilaksanakan selama 3 hari di mulai dari tanggal 24 Oktober s/d 26 Oktober 2017.

“Kapolsek Pulosari Iptu Ketut Astawa mengatakan “Agar kegiatan tersebut berjalan dengan aman lancar dan tertib pihaknya bekerja sama dengan instansi terkait bersama-sama mengamankan kegiatan tersebut selama 3 hari diantaranya menerjunkan personil pengamanan baik terbuka maupun terutup di bantu dengan Koramil, linmas dan banser.”Terang Kapolsek.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.