Doa Adat Dahului Deklarasi Dukung Ganjar Pranowo Jadi Capres 2024 oleh Relawan Pemuda Nagekeo NTT

Ganjar Pranowo Center Nagekeo (Foto: Kupang Pos) (2)

NTT, mediakita.co – Relawan Ganjar Nagekeo mendeklarasikan diri dukung Ganjar Pranowo menjadi Calon Presiden 2024 sebagai penerus Presiden Joko Widodo (20/6/2021)

Sebelum deklarasi dukung Ganjar dibacakan seorang pemimpin adat terlebih dahu melantunkan doa-doa dalam bahasa setempat.

Dikutip dari Kupang Pos Ketua Relawan Ganjar Center Nagekeo mengatakan bahwa pihaknya bersama relawan mendukung Ganjar sebagai Capres karena kecintaannya terhadap pria yang berambut putih tersebut.

Bacaan Lainnya

Menurut Alex Wani, sosok dari Gubernur Jawa Tengah tersebut sangat pantas menggantikan Presiden Joko Widodo untuk dapat diusulkan menjadi calon presiden RI 2024-2029. Khususnya dalam hal menjaga keberagaman dan NKRI.

“Secara spesifik, kami melihat sejumlah kelebihan yang dimiliki oleh Ganjar Pranowo, diantarannya sosok yang anti intoleransi, sosok yang anti radikalisme, dan sosok yang pro NKRI,” ujarnya.

Alex juga  mengungkapkan bahwa dengan adanya deklarasi tersebut pihaknya akan membentuk relawan-relawan baru di tingkat kecamatan maupun di tingkat desa.

“Hari ini perdana di NTT kita relawan Ganjar Nagekeo deklarasi mendukung Pak Ganjar jadi capres RI, nanti kita akan terus membentuk relawan di tingkat kecamatan dan desa se-Kabupaten Nagekeo ini’ tuturnya

Alex berharap, dengan terbentuknya Relawan Ganjar Nagekeo tersebut dapat memotivasi masyarakat NTT dan daerah lainnya supaya bersama-sama mendukung Ganjar Pranowo menjadi capres RI periode 2021-2029.

Alex juga berharap gerakan dukungan masyarakat di akar rumput tersebut dapat menggugah PDI Perjuangan agar mencalonan Ganjar Pranowo pada pencapresan 2024 mendatang.

“Dan dengan dukungan dari berbagai pihak ini, DPP PDIP bisa mencalonkan Pak Ganjar sebagai calon presiden’ tandasnya. (Prb/mediakita.co)

Pos terkait