ajibpol
PEMALANG

Jelang Penyusunan SOTK, 4 Pejabat Eselon II Dimutasi, Ada Apa?

PEMALANG, mediakita.co – Sejumlah pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pemalang dimutasi. Mutasi, menyasar para pejabat dengan tingkat eselon II, Rabu, (13/10/2021).

Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo, menggeser 4 (empat) orang pejabat. Acara bertempat di ruang rapat sekretariat daerah.

Keempat pejabat eselon II yang dipindahkan antara lain :

1. Moh. Sidik menjabat sebagai Kepala Dinas Tenaga Kerja;

2. Mu’minun menjabat Kepala Dinas Perhubungan;

3. Sugiyanto menjabat Kepala Satuan Polisi Pamong Praja;

4. Tutuko Raharjo menjabat Staf Ahli Bupati Bidang Pembangunan, Ekonomi dan Keuangan.

Dalam pesannya, bupati, menuturkan, pergantian posisi ini dalam rangka penyegaran. Sebab para pejabat yang dilantik telah lebih dari 2 (dua) tahun menduduki jabatan tersebut.

Mutasi jabatan hari ini adalah dalam rangka menyegarkan suasana. Karena 4 pejabat eselon II, yang dipindah, sudah 2 tahun lebih duduk diposisinya,” tutur bupati.

Lebih lanjut bupati menjelaskan, pergeseran posisi, tidak ada kaitannya dengan apapun. Semata untuk meningkatkan kinerja.

“Tidak istilah masuk kotak dan dikotak-an. Kami tempatkan posisi yang baru sesuai asas The Right Man In The Right Place. Supaya kinerjanya makin oke,” jelasnya.

Baca Juga :  Prof. Hendrawan : Kreatif dan Terampil Dorong Peningkatan Taraf Hidup Seseorang

Terpisah, Anggot Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pemalang, Komisi A, Masrukhin Ahmadi, mengatakan, mutasi harus didasarkan pada asas profesionalitas. Selain itu, harus berpedoman pada objektivitas penilaian.

“Pesan saya singkat, semoga saja pergeseran ini dilakukan secara profesional, tidak ada motif lain. Juga penilaian yang dilakukan tidak boleh berdasarkan like and dislike,” kata dia dengan mediakita.co.

 

Oleh : Arief Syaefudin

Artikel Lainnya