Anies Ngegas Saat Klarifikasi Perusahaan Sektor Esensial, Ade Armando: Gubernur Ini Sakit Ya

Anies Baswedan Ngegas Di Metro TV (Foto:Beritaislam.org)

JAKARTA, mediakita.co – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ‘ngegas’ saat ditanya tentang sikapnya terhadap perusahaan asuransi jiwa disegelnya padahal menurut peraturan termasuk dalam perusahaan esensial.

Hal tersebut diperlihatkan Anies Baswedan dalam wawancara bersama wartawan Metro TV Aviani Malik dalam acara Prime Talk yang disiarkan secara langsung oleh Metro TV, (7/7/2021).

Anies dalam kesempatan tersebut mempersilahkan Metro TV untuk melaporkannya ke PTUN jika TV milik Surya Paloh tersebut mengambil sikap membela mereka yang dianggapnya membahayakan kemanusiaan.

‘Silahkan mengaduh ke pengadilan ada PTUN, silahkan diproses. Dan silahkan bila Metro memilih mengambil sikap membela kepada mereka yang membahayakan keselamatan sesama, karena saya ingin menggaris bawahi bahwa sikap kami adalah untuk melindungi setiap warga Jakarta, setiap warga Indonesia.’ tutur Anies.

Anies bahkan menegaskan bahwa pihaknya siap menghadapi jika langkah yang dilakukannya tersebut dianggap tidak benar dan dilaporkan ke PTUN.

Bacaan Lainnya

‘Bila langkah yang kita lakukan menurut anda tidak benar ajukan ke PTUN kami siap menghadapi dan kami akan tegaskan bahwa seluruh langkah adalah untuk melindungi warga Indonesia’ kata Anies selanjutnya.

Potongan video sikap Anies yang ‘ngegas’ tersebut ramai diperbincangkan warganet hingga hari ini.

Adalah Pakar Komunikasi Universitas Indonesia Ade Armando menilai sikap Anies tersebut tak wajar. Ade bahkan menilai Gubernur DKI Jakarta tersebut sakit karena responnya yang berlebihan padal Metro cuma meminta penjelasan tentang perusahaan asuransi yang masuk dalam sektor esensia.

‘Gubernur ini sakit ya. Dia menuduh Metro TV membela mereka yg membahayakan keselamatan sesama. Padahal Metro cuma minta penjelasan mengapa perusahaan asuransi jiwa yg masuk dalam sektor esensial PPKM juga diancam pidana?’ tulis Ade Armando melalui akun twitter miliknya https://twitter.com/adearmando1

Cuitan Ade tersebut ditimpali komentar netizen lain yang menganggap sikap Anies tersebut sebagai bentuk kepanikannya atas kasus-kasus yang akan dihadapinya ke depan

‘Menutupi kesalahan merong2 dia … Merong2 dong sama promotor formula e … Berani ngga?? Spy dikembalikan .. Uang kami itu dari apbd warga dki .. Nyuratin spy dikembalikan saja boro2’ tulis akun twitter https://twitter.com/TT010816000

‘Doi pasti panik’lah…krn gk bs jelasin apa², ujung²nya pasti ngancem’ cuit akun https://twitter.com/HadiDarmawan111 (Prb/mediakita.co)

 

 

Pos terkait