Deretan Jenderal Masuk Kabinet Baru Jokowi

Jenderal (Purn) Fachrul Razi (Kanan)

Nasional, Mediakita.co,- Setelah kemarin, Senin (21/10/19), Jenderal Polisi Tito Karnavian merapat ke Istana Negara, lalu dilanjutkan dengan kehadiran Letjen (Purn) Prabowo Subianto, maka Siang ini (Selasa, 22/10/19), Presiden terpilih Joko Widodo memanggil kembali sosok tentara berbintang.

Kali ini hadir menghadap Jokowi, Jenderal (Purn) Fachrul Razi. Pria alumni Akmil Tahun 1970 itu, merupakan Ketua Tim Bravo 5, yang adalah Tim relawan pemenangan Jokowi di luar struktur Kampanye Nasional. Tim Bravo 5 terdiri dari nama-nama tokoh purnawirawan TNI dan tokoh nasional lainnya.

Sosok Fachrul Razi disebut sangat dekat dengan Menko Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan. Selain pernah di Kopassus, Tim Bravo 5 yang dikomandani Facrul merupakan bentukan Luhut.

Pernah menjabat Wakil Ketua Dewan Kehormatan Perwira (DKP) yang ikut menandatangani surat rekomendasi pemecatan Prabowo Subianto, menjadi catatan penting menghantar kehadiran Fachrul di kabinet. Walau demikian, Fachrul mengatakan hubungannya dengan Prabowo baik-baik saja. “Saya dengan Pak Prabowo biasa-biasa saja. Kalau ketemu pelukan, makan sama-sama, nggak ada yang aneh. Memang masalah kedinasan, pribadi tak terganggu,” Ucap Fachrul kepada detiknews.

Apakah nama-nama jenderal akan terus masuk dalam Kabinet Jokowi? Hingga berita ini diturunkan, proses pemaggilan calon menteri masih berjalan. (sf/Mediakita.co).

Bacaan Lainnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.