Orkes Dangdut Planet Guncang Desa Tumbal

Mediakita.co – Untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman selama pelaksanaan kegiatan masyarakat Orkes Melayu “Planet” di desa Tumbal Kecamatan Comal Kabupaten Pemalang, maka Kapolsek AKP Utomo, S.H. beserta anggotanya melaksanakan pengamanan dengan menggunakan mobil back bone dan mobil kuda dinas pada hari Selasa tanggal 10 Mei 2017 pukul 21.00 WIB.

Sebelum melaksanakan pengamanan Orkes Melayu ‘Planet’dari Sragi Pekalongan, Kapolsek Comal AKP Utomo, S.H. memerintahkan anggotanya untuk melaksanakan apel persiapan guna untuk mengecek kesiapan dan kelengkapan anggota serta memberikan AAP.

“Ciptakan situasi kamtibmas yang aman, hindari perkelahian atau tawuran antar pemuda ataupun kampung,” himbau AKP Utomo dalam sambutannya menjelang dimulainya hiburan rakyat tersebut.

Kapolsek Comal AKP Utomo.SH juga menghimbau agar para penonton yang menggunakan sepeda motor agar berhati hati apabila menaruh sepeda motornya ditempat yang aman guna untuk menghindari curranmor, jangan pakai miras sehingga kita bersama bisa menikmati hiburan dengan situasi kondusif.

“Kegiatan pengamanan hiburan orkes melayu ‘Planet’ berakhir pukul 24.00 Wib berjalan dengan aman, tertib dan terkendali hingga selesai situasi tetap kondusif, sesuai harapan tuan rumah,” ucap Kapolsek sambil memuji ketertiban dari para pengunjung.

Bacaan Lainnya

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.